Bali merupakan pulau yang tak pernah sepi dikunjungi oleh para turis informasi bertebaran bahkan lewat online pun bisa. Tips sewa mobil murah di Bali – Banyak yang ingin Sewa mobil di Bali setir sendiri Saja !
Silahkan teruskan baca setir sendiri atau tanpa supir semakin sulit di Bali ! Bukan hanya para turis domestik saja, tapi juga turis luar negeri atau turis asing. Pesona Bali tak hanya pantai yang membentang dari yang mulai populer hingga yang memang belum terjamah manusia.
Tapi juga, Bali memiliki pesona yang kuat dari sudut pandang budaya, adat, dan juga kulinernya. Kalau anda sudah siap akan ke Bali tentu ingin tahu berapa harga sewa mobil per hari.
Banyak cara menuju Bali, banyak cara juga untuk menggunakan transportasi di Bali saat berwisata. Anda bisa menggunakan transportasi umum seperti bus trans yang serupa ada di Jakarta, taxi, atau menyewa kendaraan bermotor, baik mobil maupun motor.
Opsi berkeliling Bali dengan menyewa kendaraan pribadi adalah opsi yang paling banyak direkomendasikan. Pasalnya, di Bali transportasi umumnya sering kali tidak sampai malam dan rasanya kurang puas juga jika tidak berkendara dengan mobil pribadi.
Tak perlu khawatir mencari tempat karena anda akan mudah menemukannya baik langsung maupun secara online.
Sebelum anda memesan, Sedikit saran pesan jauh hari biasanya lebih murah ! bila anda jut walk in dan pesan bisa harga melambung tinggi dengan alasan ramai,mobil habis ! Sebaiknya perhatikan beberapa hal agar anda tidak menyesal :
•Tempat-tempat yang akan dikunjungi :
Sebelum memesan ! ada baiknya anda mencari tahu tempat-tempat yang akan anda kunjungi. Anda bisa mencari tahu lokasi dan jalur yang dilalui di peta atau online.
Bukan hanya agar tidak nyasar jika ingin mengendarai kendaraan rental sendiri, tapi juga agar bisa memastikan tujuan anda untuk menghemat waktu dan mungkin budget seperti bensin dan lain-lain.
•Pilih rekomendasi dari orang terdekat :
Ada satu cara yang paling banyak direkomendasikan banyak orang sebelum anda memesan atau menyewa kendaraan, yaitu bertanya pada orang lain. Ya, agar semuanya berjalan nyaman.
Anda sebaiknya mencari informasi terlebih dahulu seputar jasa rental mobil yang terekomendasi. Ini bisa membuat anda lebih nyaman dan lancar. Tanyakan pada sahabat, kerabat, atau bahkan secara online seputar jasa rental mobil atau motor di Bali yang terbaik.
1. Check fasilitas dan kelengkapan :
Sebelum melakukan deal terhadap si penawar jasa, anda harus memerikas ulang segala kelengkapannya dengan baik dan teliti. Lakukan pengecekan pertama soal kondisi fisik mobil.
Periksa bagaimana kelengkapannya. Ini sangat dibutuhkan untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan. Apalagi jika anda memutuskan untuk mengendarainya sendiri atau tanpa supir. Periksa mulai dari badan mobil, mesin, bensin, dan sebagainya.
Periksa paket yang ditawarkan juga perlu. Banyak yang menawarkan paket lengkap seperti sewa kendaraan yang juga sudah termasuk ke dalam sewa dengan sopirnya, tempat yang akan dikunjungi, bensin, dan lain-lain. Anda periksa dan pilih dengan bijaksana apa yang ingin anda gunakan.
2. Check kelengkapan dokumen :
Lakukan pengecekan kelengkapan dokumen sebelum anda mengatakan kata deal. Coba cek surat-surat penting, seperti STNK atau SIM si sopir, bahkan asuransi. Asuransi memang sering kali diabaikan pada saat kita menyewa kendaraan. Padahal, tak ada salahnya membayar lebih sedikit untuk keamanan dan kenyamanan anda. Perjalanan tentunya akan lebih tenang, bukan?
3. Check Harganya !
juga menjadi salah satu yang dipertimbangkan saat sewa mobil Bali. Harga harus sesuai dengan kondisi fisik serta paket yang ditawarkan si pemiliki rental. Coba cek tahun keluaran mobil yang akan anda gunakan.
Kapasitas berapa orang yang mampu ditampungnya, dan apa saja yang akan dapatkan. Biasanya Harga mobil + Sopir beda tipis ! Lakukan observasi singkat berapa rata-rata harga sewa mobil atau motor di Bali berikut dengan kelengkapannya.
Yang mahal tak selalu bagus, dan yang murah pun tak selamanya menyenangkan. Jadi, observasi pada beberapa rental akan membantu sedikit.
•Apakah ingin sewa tanpa supir / setir sendiri atau dengan sopir?
Tak ada salahnya jika anda ingin mengendarai kendaraan rental itu sendiri. Tapi tentunya, berkendara di tempat orang memiliki resiko yang sedikit lebih tinggi. Pastikan anda membawa SIM dan juga STNK mobil tersebut.
Selain itu, anda juga sebaiknya mengetahui rute di Bali. Bukan hanya rute jalan, tapi juga tempat-tempat penting seperti Pom Bensin, misalnya. Untuk jaga-jaga bensin habis ditengah perjalanan, anda sebaiknya tahu di mana anda berjenti untuk mengisi.
Namun, menyewa sopir yang biasanya sudah termasuk ke dalam sewa kendaraan pun lebih baik. Di Bali, sering kali diadakan acara adat dan sebagainya yang membuat jalan-jalan utama ditutup sehingga mengharuskan kita berputar mencari jalan.
Jika saat itu terjadi, sopir lokal akan memberikan anda banyak keuntungan. Untuk mencari sopir yang tepat, coba bercakap-cakap sebentar sebelum melakukan deal, biasanya anda akan mendapatkan sedikit gambaran tentang karakter si sopir terkait.
•Catat nomor terkait Jangan lupa,
Catat nomor si sopir kendaraan lengkap dengan nomor mobil dan juga nomor si empu rental. Supaya lebih mudah berkomunikasi.
Bila Waktu anda terbatas apalagi anda baru pertama kali ke Bali sebaiknya sewa mobil di bali yang lengkap dengan sopir jadi semuanya jauh lebih aman baik penghematan waktu – stress macet di jalan dan bisa ambil jalan alternative , Best choice rent with Driver !