Bagi kalian yang berlibur ke Bali panduan ini bisa menjadi acuan kunjungan anda di Bali. Menentukan rute perjalanan Objek wisata yang searah di Bali sangatlah penting. Kenapa itu penting? Karena bila anda merencanakan program liburan anda di Bali sembarangan maka waktu bisa habis percuma. Maka dari itu sebaiknya tentukan program dengan benar untuk menyingkat waktu anda dalam mengunjungi objek wisata yang ada di Bali. Caranya adalah dengan menyiasati perjalanan wisata yang searah di Bali. Disini kami membuat daftar wisata rute perjalanan yang searah untuk kalian jadikan acuan di Bali.
Jikalau anda datang ke Bali dengan kendaraan sendiri maka tips ini sangat berguna sekali untuk anda. Walaupun sekarang dengan mudah anda bisa menggunakan GPS atau google maps untuk menentukan tujuan wisata anda. Tapi cara dan daftar rute ini jauh lebih membantu anda dalam menentukan perjalanan wisata searah di Bali. Atau anda ingin menentukan itinerary tour sendiri dengan keinginan anda.
Menentukan Rute Perjalanan Objek Wisata Yang Searah Di Bali Sangat Penting.
Seperti yang kami katakan bahwa itinerary tour di Bali yang baik akan menghemat waktu anda. Map diatas bisa menjadi acuan anda dan hal ini juga salah satu cara anda untuk menghemat liburan anda di Bali. Selain menghemat waktu juga menghemat biaya karena jika anda menentukan salah kemungkinan besar perjalanan anda akan melelahkan.
Anda bisa menggunakan daftar dan rencana rute wisata tour yang searah yang kami buat di bawah ini.
Tentunya juga disesuaikan dengan tujuan dan keinginan anda bisa jadi anda memiliki tujuan wisata yang berbeda. Anda bisa mengambil 3 – 4 wisata yang kami sebutkan dibawah ini.
Wisata Searah Bali Timur :
Misalkan anda ingin menghabiskan waktu liburan anda ke arah timur maka pilihan bisa anda tentukan yang searah kembali lagi dengan kebutuhan anda.
Note Tentu tidak semua bisa anda ambil karena tak cukup waktu.
- Menonton barong dance – Goa gajah – Pura Besakih – Gua lawah – Taman Ujung – Bali safari – Bali odyssey
Wisata Searah Bali Utara ( Tenggara ) :
Wisata ini termasuk wisata yang wajib karena tujuan akhir kintamani.
- Barong Dance – Ubud – Rice terrace Ubud – Mongkey forest – Air Terjun – Cofee lowak – Swing – Naik Gajah – Atv – Coffe Luwak – Kintamani – Tampak siring.
Rute Wisata Searah Di Bali Utara.
- Taman Ayun – Bedugul – Sangeh – Kebun Raya – Danau Buyan – Lovina – Air Panas.
Wisata Rute Searah Bali Barat.
- Pantai Seminyak – 3D – Tanah Lot – Pantai Soka